Polri Gelar Apel Pasukan Operasi Ketupat 2025, Dipusatkan Di Surabaya
Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko berbicara dengan awak media di Gedung Divisi Humas, Jakarta, Rabu (19/3/2025). (ANTARA/Nadia Putri Rahmani)
MerahPutih.com - Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo menegaskan Polri berkomitmen untuk memberikan berbagai layanan kepada pemudik agar bisa bermobilitas dengan aman dan nyaman, salah satunya melalui Operasi Ketupat 2025.
Polri akan menggelar apel pasukan Operasi Ketupat 2025 pada Kamis (20/3) di Lapangan Kodam V Brawijaya, Surabaya, Jawa Timur.
Apel ini, untuk memastikan kesiapan personel dalam pengamanan masa mudik Lebaran 2025.
"Untuk gelar pasukan, akan dipimpin langsung oleh Bapak Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo serta juga dihadiri oleh Bapak Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto,” kata Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko di Gedung Divisi Humas, Jakarta, Rabu (19/3).
Baca juga:
Laga Melawan Timnas Indonesia dan Jepang di Bulan Ramadan Menantang bagi Bahrain
Melalui apel gelar pasukan, diharapkan terjalin sinergisitas dan soliditas antara Polri, TNI, kementerian/lembaga terkait serta stakeholder (pemangku kepentingan) dalam upaya mengamankan pemudik di masa libur Lebaran 2025.
Brigjen Pol. Trunuyodo juga mengungkapkan bahwa Surabaya yang menjadi lokasi digelarnya apel, merupakan salah satu sasaran untuk menjadi target pengamanan selama operasi berlangsung.
"Karena Surabaya merupakan tujuan untuk mudik dari beberapa masyarakat di Jawa Tengah, Jawa Barat dan daerah-daerah lain," ucapnya. (*)
Bagikan
Alwan Ridha Ramdani
Berita Terkait
DPR Sentil Kapolri: Jangan Suruh Anggota Humanis Kalau Perut Masih Lapar, Kesejahteraan Polisi Harga Mati
Kapolri Sigit Tolak Polri di Bawah Kementerian, Nanti Ada 2 Matahari Kembar
Panggil Kapolri, DPR Pertanyakan soal Kebebasan Berekspresi di Indonesia
Kapolri Tegaskan Polri di Bawah Presiden Merupakan Mandat Reformasi 1998
Wassidik Kurang Taji, DPR RI Cemas Penyidik di Daerah Asal Tebak Penetapan Tersangka
Layanan 110 Dipercepat, Kapolri Ungkap Standar Respons ala PBB
Rapat dengan DPR, Kapolri Jenderal Listyo Sigit: Polri di Bawah Presiden Paling Ideal Jaga Keamanan
Di hadapan Komisi III DPR, Kapolri Pamer Peringkat Keamanan Indonesia Masuk 25 Besar Dunia
Kapolri Hadiri Rapat DPR, Ungkap Dampak 'Agustus Kelabu' terhadap Keamanan
Rapat dengan Kapolri-Kapolda, Komisi III DPR Soroti Respons Polri terhadap Kebebasan Berekspresi