KAI Buka Pemesanan Tiket KA Tambahan, Kapasitas Meningkat 538.280 Tempat Duduk untuk Angkutan Lebaran 2025

Frengky AruanFrengky Aruan - Sabtu, 22 Februari 2025
KAI Buka Pemesanan Tiket KA Tambahan, Kapasitas Meningkat 538.280 Tempat Duduk untuk Angkutan Lebaran 2025

Masyarakat pengguna kereta api. (Foto: Dok. KAI)

MerahPutih.com - PT Kereta Api Indonesia menetapkan masa Angkutan Lebaran 1446H/Tahun 2025 selama 22 hari, mulai 21 Maret hingga 11 April 2025. Selama 22 hari, KAI akan mengoperasionalkan 9.572 perjalanan kereta api.

Jumlah tersebut berasal dari 8.492 perjalanan KA reguler dan 1.080 perjalanan KA tambahan.

"KAI membuka pemesanan tiket KA tambahan lebaran mulai Minggu, 23 Februari 2025 pukul 00.00 WIB. Bagi masyarakat yang belum mendapatkan tiket mudik pada tanggal-tanggal favorit, bisa memanfaatkan adanya KA tambahan ini," kata Vice President Public Relation KAI, Anne Purba, Sabtu (22/2).

Dari 1.080 KA tambahan yang akan dioperasikan selama 22 hari masa Angkutan Lebaran 2025, akan menambah kapasitas sebanyak 538.280 tempat duduk, sehingga total kapasitas yang disediakan KAI selama masa Angkutan Lebaran 1446H sebanyak 4.568.838 tempat duduk.

KA tambahan tersebut tersedia untuk KA jarak jauh maupun KA lokal dengan kelas komersial, termasuk diantaranya KA Java Priority yang akan memberikan pengalaman perjalanan mewah dan nyaman. KA tersebut akan beroperasi dengan relasi Gambir – Yogyakarta PP. Masyarakat bisa memesan tiketnya melalui aplikasi Access by KAI, web kai.id maupun mitra penjualan resmi lainnya.

Baca juga:

50 Persen Tiket Kereta Api Lebaran Dari Bandung Telah Terjual, Ini Tanggal Favorit Mudik

"Pada Angkutan Lebaran 2025, jumlah KA yang beroperasi sebanyak 9.572. Angka tersebut meningkat 8% dibandingkan Angkutan Lebaran 2024 yang mengoperasionalkan 8.836 perjalanan KA," ungkapnya.

Dengan meningkatnya perjalanan KA, otomatis juga meningkatkan kapasitas tempat duduk yang disediakan. Dari kapasitas 4.568.838 tempat duduk yang tersedia pada tahun 2025, meningkat 6 persen dibanding Angkutan Lebaran 2024 yang menyediakan kapasitas 4.296.530 tempat duduk.

Untuk pemesanan tiket KA Jarak Jauh sudah dapat dilakukan mulai H-45 sebelum keberangkatan. Sedangkan untuk KA Lokal pemesanannya dimulai H-30, sedangkan beberapa KA lainnya ada yang baru dapat dipesan H-7 sebelum keberangkatan.

"KAI memahami bahwa Lebaran adalah momen penting bagi masyarakat Indonesia untuk berkumpul bersama keluarga," terangnya.

KAI menambah kapasitas tempat duduk untuk memberikan lebih banyak pilihan perjalanan dan mengakomodasi tingginya permintaan pelanggan yang akan mudik ataupun berlibur pada saat lebaran.

Hingga Sabtu, 22 Februari 2025 yang bertepatan dengan penjualan tiket lebaran untuk keberangkatan Selasa, 8 April 2025 (H+7), tiket yang sudah terjual sebanyak 976.678.

Baca juga:

Pola Kerja Kedinasan Secara Fleksibel Saat Libur Lebaran Masih Dibahas, MenPANRB Koordinasi Lintas Kementerian

KAI mengimbau masyarakat merencanakan perjalanannya jauh hari dengan segera memesan tiket selagi masih cukup banyak tersedia, terlebih dengan bertambahnya kapasitas setelah dibukanya pemesanan tiket KA tambahan.

"Melalui penambahan perjalanan kereta api, peningkatan layanan, serta komitmen terhadap keselamatan dan kenyamanan, KAI memastikan perjalanan mudik yang aman, nyaman, dan lebih berkesan," tutup Anne. (Asp)

#Kereta Api #PT KAI #Angkutan Lebaran #Ramadan #Iqra #Info Ramadhan
Bagikan
Ditulis Oleh

Asropih

Berita Terkait

Hari Pertama Libur Panjang Isra Mikraj, Tingkat Okupansi Kereta Api Tembus 112,5%
Sebanyak 184.063 pelanggan berhasil dilayani dengan tingkat okupansi mencapai 112,55 persen dari total 163.544 tempat duduk yang disediakan.
Wisnu Cipto - Jumat, 16 Januari 2026
Hari Pertama Libur Panjang Isra Mikraj, Tingkat Okupansi Kereta Api Tembus 112,5%
Sejumlah Perjalanan Kereta Api ‘Ngaret’ sampai 2,5 Jam Pasca Rel Terendam Banjir di Pantura Jawa Tengah
PT Kereta Api Indonesia (KAI) menyebut terjadi gangguan perjalanan kereta api yang terjadi di jalur Pantura Jawa Tengah, khususnya pada petak jalan antara Stasiun Kaliwungu dan Stasiun Kalibodri, Kabupaten Kendal.
Frengky Aruan - Jumat, 16 Januari 2026
Sejumlah Perjalanan Kereta Api ‘Ngaret’ sampai 2,5 Jam Pasca Rel Terendam Banjir di Pantura Jawa Tengah
PT KAI Lakukan 52 Penertiban Bangunan Liar Dekat Jalur Kereta
Sepanjang 2025, KAI melaksanakan 2.016 kegiatan sosialisasi keselamatan di sekitar jalur kereta api,
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 16 Januari 2026
PT KAI Lakukan 52 Penertiban Bangunan Liar Dekat Jalur Kereta
Long Weekend Isra Mikraj, KRL Yogyakarta-Palur Tambah 4 Perjalanan
Diprediksi, sebanyak 32-34 ribu orang akan menggunakan Commuter Line Yogyakarta pada libur panjang Isra Mikraj.
Dwi Astarini - Kamis, 15 Januari 2026
Long Weekend Isra Mikraj, KRL Yogyakarta-Palur Tambah 4 Perjalanan
Penumpang Kereta Meningkat saat Libur Isra Mikraj, Ini 10 Stasiun Tersibuk
PT KAI mencatat lonjakan penumpang kereta api selama libur panjang Isra Mikraj 15–18 Januari 2026. Hingga kini, penjualan tiket telah mencapai 70 persen kapasitas.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 15 Januari 2026
Penumpang Kereta Meningkat saat Libur Isra Mikraj, Ini 10 Stasiun Tersibuk
Jelang Libur Panjang Isra Miraj, Okupansi Tiket Kereta Api Baru 46 Persen
Seiring dengan potensi cuaca ekstrem di sejumlah wilayah, Franoto mengimbau pelanggan untuk memperhitungkan waktu keberangkatan menuju stasiun agar tidak tertinggal kereta.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 15 Januari 2026
Jelang Libur Panjang Isra Miraj, Okupansi Tiket Kereta Api Baru 46 Persen
Long Weekend Isra Miraj 2026, Harga Tiket Kereta Cepat Jakarta-Bandung 'Anjlok'
Masyarakat dapat menikmati perjalanan Whoosh dengan tarif lebih hemat, dengan potongan harga hingga 43 persen jika dibandingkan dengan tarif normal.
Dwi Astarini - Rabu, 14 Januari 2026
Long Weekend Isra Miraj 2026, Harga Tiket Kereta Cepat Jakarta-Bandung 'Anjlok'
Long Weekend Isra Miraj, Warga Jabodetabek Ramai Booking Tiket ke Yogyakarta dan Bandung
KAI Daop 1 Jakarta menyiapkan 158.959 kursi KA jarak jauh selama libur panjang Isra Miraj 15–18 Januari 2026. Okupansi tertinggi capai 79 persen.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 14 Januari 2026
Long Weekend Isra Miraj, Warga Jabodetabek Ramai Booking Tiket ke Yogyakarta dan Bandung
Sambut Long Weekend Isra Mikraj, KAI Daop 6 Kerahkan 4 KA Tambahan
Libur panjang akhir pekan kerap dimanfaatkan masyarakat untuk menjelajahi kota-kota dengan nyaman dan aman bersama keluarga dengan naik kereta api.
Dwi Astarini - Selasa, 13 Januari 2026
Sambut Long Weekend Isra Mikraj, KAI Daop 6 Kerahkan 4 KA Tambahan
Tiket Kereta Laris Saat Libur Isra Mikraj, Okupansi Tembus 53 Persen
PT KAI menyiapkan 649.780 kursi selama libur panjang Isra Mikraj. Hingga 13 Januari 2026, penjualan tiket mencapai 347 ribu dengan okupansi 53 persen.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 13 Januari 2026
Tiket Kereta Laris Saat Libur Isra Mikraj, Okupansi Tembus 53 Persen
Bagikan