Polri Gelar Apel Pasukan Operasi Ketupat 2025, Dipusatkan Di Surabaya
Rabu, 19 Maret 2025 -
MerahPutih.com - Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo menegaskan Polri berkomitmen untuk memberikan berbagai layanan kepada pemudik agar bisa bermobilitas dengan aman dan nyaman, salah satunya melalui Operasi Ketupat 2025.
Polri akan menggelar apel pasukan Operasi Ketupat 2025 pada Kamis (20/3) di Lapangan Kodam V Brawijaya, Surabaya, Jawa Timur.
Apel ini, untuk memastikan kesiapan personel dalam pengamanan masa mudik Lebaran 2025.
"Untuk gelar pasukan, akan dipimpin langsung oleh Bapak Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo serta juga dihadiri oleh Bapak Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto,” kata Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko di Gedung Divisi Humas, Jakarta, Rabu (19/3).
Baca juga:
Laga Melawan Timnas Indonesia dan Jepang di Bulan Ramadan Menantang bagi Bahrain
Melalui apel gelar pasukan, diharapkan terjalin sinergisitas dan soliditas antara Polri, TNI, kementerian/lembaga terkait serta stakeholder (pemangku kepentingan) dalam upaya mengamankan pemudik di masa libur Lebaran 2025.
Brigjen Pol. Trunuyodo juga mengungkapkan bahwa Surabaya yang menjadi lokasi digelarnya apel, merupakan salah satu sasaran untuk menjadi target pengamanan selama operasi berlangsung.
"Karena Surabaya merupakan tujuan untuk mudik dari beberapa masyarakat di Jawa Tengah, Jawa Barat dan daerah-daerah lain," ucapnya. (*)