Hari Ini Tol Cipali Diprediksi Dilewati 80 Ribu Kendaraan, Arus Masih Landai

Senin, 24 Maret 2025 - Alwan Ridha Ramdani

MerahPutih.com - Warga mulai melakukan perjalan mudik lebaran 2025, seiring kebijakan kerja di mana saja yang dterapkan pemerintah bagi Aparat Sipil Negara (ASN).

Namun, arus lalu lintas di jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) terpantau masih cukup landai pada Senin (24/3) siang atau tujuh hari menjelang Lebaran 2025.

Pengelola jalan Tol Cikopo-Palimanan (Astra Tol Cipali) melaporkan arus lalu lintas di ruas Tol Cipali terpantau landai dan lancar, baik dari arah Jakarta menuju Cirebon maupun arah sebaliknya.

Sustainability Management & Corporate Communications Dept. Head Astra Tol Cipali Ardam Rafif Trisilo mengatakan pada Senin hingga pukul 12.00 WIB terdapat sekitar 14,3 ribu kendaraan yang melintasi ruas Tol Cipali dari arah Jakarta menuju Cirebon.

Baca juga:

Banyak Lubang Bikin Sejumlah Mobil Pecah Ban, Pengelola Tol Cipali Minta Maaf

Kemudian kendaraan yang melintas dari arah sebaliknya, terdapat sekitar 9,8 ribu kendaraan melintas dari arah Cirebon menuju Jakarta.

"Jadi secara keseluruhan, pada hari ini, volume lalu lintas terpantau lebih rendah 7,6 persen dibandingkan volume jam yang sama pada hari kemarin," katanya.

Ardam mengatakan, Astra Tol Cipali memprediksi 80,2 ribu kendaraan melintas sepanjang Senin (24/3) ini.

"Prediksi itu melandai dibandingkan volume lalu lintas pada hari sebelumnya. Arus lalu lintas di ruas Tol Cipali diprediksi akan kembali meningkat pada esok hari," kata dia.

Pada arus musim lebaran tahun ini, mulai Senin ini pada pukul 05.00 WIB hingga Rabu (26/3) pukul 05.00 WIB, Astra Tol Cipali menerapkan diskon tarif tol sebesar 20 persen.

Diskon itu berlaku bagi pengguna jalan Tol Cipali yang melakukan perjalanan terus-menerus dari gerbang Tol Cikampek Utama menuju gerbang Tol Kalikangkung. (*)

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan